Selasa, Desember 16, 2008

Ujian.........



Bentar Lagi Ujian kawan...
V minta maaf ya klo ada salah baik yang disengaja ataupun ga...:)
Mohon Doa'nya.........

Jumat, Desember 12, 2008

8th December 2008 M./10 Dzulhijjah 1429 H. (Happy Birthday IrV)

Happy Birthday to Me...
Happy Birthday to Me...
Happy Birthday... Happy Birthday...
Happy Birthday to Me...
Horee........



Thanks God.... its My Happy day... Semua orang berbahagia di Hari lahir V.

Senin, Desember 01, 2008

The Cutest thing

Miss You Myspace Comments


My Supermom n' Superdad .


Begini kalau lagi libur kuliah dan engga punya acara, bawaannya bete terus. apalagi temen2 satu flat pada engga ada di rumah.... beteeeeeeeeeeeeeeee, Lebai. O, Mesir... saat-saat kaya gini U always make me sad.

Jadi kangen sama ayah sama ummi, biasanya kalau lagi liburan seperti ini, ayah sering mengajak kami ke bunderan Bekasi, jalan-jalan sambil menikmati malam dan makan. Di sana ada banyak aneka makanan, ada mie ayam (makanan favorit saya), nasi goreng, bakso, bubur ayam, roti bakar, sate, lontong sayur, soto, es campur, es buah, bajigur, etc. Pokoknya lengkap, semua makanan favorit semua anggota keluarga tersedia, mupeng :(.

Setelah itu, biasanya ayah, fiki & fairuz (dua adik laki-laki saya) main badminton, saya, ibu saya dan fafaz (adik perempuan saya) hanya menonton saja sambil menikmati pop ice coklat kesukaan kami bertiga, Indah.
Oh, tidak..... air mata saya keluar.

Kalau gini, rasanya ingin punya doraemon dan pinjam pintu ajaibnya, biar langsung bisa ada di Bekasi, tempat tinggal saya.







Kamis, November 27, 2008

Terima Kasih Ibu Meutia Hatta............

 
Salam, Fhie dimohon dateng sekarang juga ke rumahku, Ibu Meutia Hatta mendadak bersedia untuk mengadakan dialog sore ini, kita harus segera mempersiapkan acara” begitu kira2 isi sms Aprina (Ketua WIHDAH) siang itu. Sore ini???? “Bagaimana bisa mempersiapkan acara hanya dalam waktu 3 jam?” batin saya. Tanpa fikir panjang  saya langsung cabut dari depan komputer menuju hamam, rapi2, sholat dzuhur dan langsung bergegas ke rumah Aprina. Sesampainya di sana beberapa teman DP telah hadir. Sebelumnya kami memang meminta beliau untuk dapat bertatap muka langsung dengan mahasiswi Indonesia Kairo guna sedikit berbagi pengalaman dan informasi-informasi penting terkait dengan masalah pemberdayaan perempuan Indonesia. Akhirnya permintaan itu dikabulkan juga, tapi waktunya….. Mendadak banget. Ini adalah sebuah hadiah dari beliau untuk kami, dengan waktu beliau yang begitu padat, beliau masih memberikan kami kesempatan untuk bertemu dan berdialog. Terima kasih Tuhan. Oleh karenanya kami tidak menyia-nyiakan kesempatan itu. Kami langsung mengundang para tokoh mahasiswi, ketua keputrian kekelurgaan dan almamater dan pers via telpon dan undangan umum bagi seluruh mahasiswi Indonesia Kairo melalui milist & offline messages.  Akhirnya acara dapat diatur rapih ditambah bantuan dari bapak KBRI dan Ibu Yuli Yasin, MA.
Mengingat minimnya informasi mengenai kondisi dan peran wanita Indonesia sekarang ini bagi mahasiswi Indonesia Mesir, maka tema yang kami angkat dalam pertemuan berharga tersebut adalah "OPTIMALISASI PERAN WANITA MASA KINI” acara  di gelar di Auditorium Konsuler KBRI Kairo tanggal 24 November 2008 kemarin. Acara dimulai pada pukul 20.00-21.30 dimoderatori oleh tokoh mahasiswi Ustadzah Yuli Yasin, MA.. alhamdulillah, peserta yang hadir cukup banyak sekitar 60 orang dan acarapun berlangsung khidmat karena antusias peserta yang begitu tinggi. Banyak hal yang beliau sampaikan dalam kesempatan singkat tersebut. Diantaranya mengenai pemberdayaan perempuan hingga harapan Negara kepada mahasiswi Indonesia khususnya yang belajar di luar negri. Dibawah ini beberapa point penting yang dikemukakan oleh beliau:

Diantara hal-hal yang perlu diperhatikan oleh wanita Indonesia adalah :

Kesehatan
Dalam poin ini beliau menyorot mengenai angka kematian ibu hamil saat melahirkan. Di Indonesia angka kematian ibu tercatat sangat besar sekali, diantara penyebab terbesarnya adalah “anemia” (impikasi dari tenaga yang di pakai untuk mendukung tugas dari suami/stamina yang tidak bagus ketika hamil dan melahirkan). Dan salah satu penyebab tertinggi lainnya adalah:
-              Terlambat (mengetahui bahaya, mencari pertolongan dan mendapat pertolongan).
-              Terlalu (muda, tua, sering, banyak)
Oleh sebab itu, penting bagi seorang wanita untuk memelihara kesehatannya sejak dini, melihat tugas yang diemban nantinya begitu besar, baik perannya sebagai seorang istri meskipun kesetaraan diharuskan di sana, juga sebagai seorang Ibu yang dituntut untuk membentuk anak-anak yang diharapkan agama dan bangsa.  Hiks…Hiks… Hidup sehat!!!!!! Chayo…!

Ekonomi
Dalam hal inipun perempuan tidak boleh ketinggalan, melihat kreatifitas dan inisiatif wanita yang tidak kalah dengan laki-laki. Begitu juga dengan management perempuan yang sebenarnya lebih baik dalam pengelolaan hal-hal yang bersifat teknis (keuangan, misalanya). Satu kasus menceritakan, pihak laki-laki dan perempuan mendapatkan supplay dana masing-masing sekian dolar dalam jumlah yang sama. Namun dalam janga waktu tertentu  di nyatakan laki-laki bangkrut. Sebab, sistem management yang di gunakan oleh mereka tidak sebaik perempuan. (Cie..cie… jadi ikut bangga J)

Politik
PENTING, karena banyak sekali ketertinggalan peremuan Indonesia yang berkontribusi dalam area parlemen.
Dalam hal ini nyali perempuan tidak sebesar laki-laki. Sebab, adanya penempatan perempuan dalam posisi nomer dua sangat mempengaruhi kondisi psikologi mereka. (yuk kita perjuangkan hal itu J!!!, semangat!)

Pendidikan :
Patriarki; salah satu sebab lemahnya pendidikan perempuan di Indonesia. Sebab, adanya stigma negative bahwa perempuan mempunyai tugas yang berbeda dari laki-laki. Stigma negative tersebut harus segera dihapuskan sebab akan memperlambat pemberdayaan perempuan Indonesia.
Dalam hal ini beliau menambahkan, sebenarnya seorang suami yang mempunyai istri yang berpendidikan akan lebih bahagia dan lebih terbantu dibanding  mempunyai istri yang tidak berpendidikan sama sekali. Apalagi di zaman sekarang ini yang segalanya menuntut kecakapan kerja dan lain sebagainya.


Adapun hal-hal yang harus diperhatikan oleh mahasiswi untuk saat ini adalah sebagai berikut

-          Di Mesir, sebenarnya banyak sekali sumber-sumber untuk menggali nilai-nilai Islam. Untuk itulah hendaknya para mahasiswi juga bekerja keras dalam mengeksploitasinya, guna di manfaatkan untuk kepentingan bangsa, Negara dan agama.
-          Hargai waktu.
-          Banyak baca
-          Organisasi juga baik, hanya saja management waktu juga harus di perhatikan.

Begitulah kira2 pesan yang beliau sampaikan pada akhir dialog setelah sebelumnya beberapa pertanyaan dilontarkan dan beliau jawab dengan singkat dan tepat mengingat waktu telah menunjukkan pukul 21.30 dan acara harus segera di akhiri.

Rabu, November 26, 2008

IKPMA, Kembali Masuk dalam Nominasi Almamater Terbaik PPMI Academic Award.

IKPMA

Kembali Masuk dalam Nominasi Almamater Terbaik PPMI Academic Award.

Penghargaan sebagai nominator almamater terbaik bukanlah yang pertama kali diraih oleh IKPMA. Ini merupakan yang kedua kalinya IKPMA masuk dalam nominasi almamater terbaik pada PPMI Academic Award. Untuk mendapatkan prestasi tersebut bukanlah hal yang mudah, Tim Penilai kategori almamater dan kekeluargaan terbaik yang di ketuai oleh Saudara Muhammad Wara’ Kasum pada puncak acara PPMI Academic Award 2008 menjelaskan sistem penilaian kategori almamater dan kekeluargaan terbaik. Penilaian bukan hanya ditinjau dari tingginya prosentase kelulusan, tetapi juga dititik beratkan pada kualitas dan kuantitas kegiatan yang mendukung prestasi akademis dan pengembangan intelektual anggota, seperti: kajian fakultatif, bimbingan belajar, simposium, bedah buku, seminar, pelatihan-pelatihan, workshop, juga berdasarkan inklusifitas kegiatan dan kontribusinya untuk khalayak umum dan berdasarkan Frekuensi kegiatan dan kesinambungannya. Berikut ini hasil dari penilaian yang dirumuskan oleh tim penilai:

Tiga nominasi untuk kategori Almamater terbaik berdasarkan prosentase kelulusan anggota:

  1. MISYKATI 93.48%
  2. AL-MAKKI 91.58%
  3. IKPMA 84.38%

Adapun hasil penilaian berdasarkan data kegiatan tiga nominasi almamater terbaik tahun ajaran 2007-2008 yang sesuai dengan kriteria di atas adalah sebagai berikut:

1. AL-MAKKI 5 kegiatan

2. MISYKATI 4 kegiatan

3. IKPMA 4 kegiatan

Dengan demikian, setelah melalui proses penilaian di atas, dengan mempertimbangkan hal-hal seperti, penekanan terhadap pentingnya wujud amal jama’i tiap-tiap organisasi serta peran dan fungsi organisasi untuk anggotanya baik dalam skala besar ataupun kecil, tingginya penghitungan kegiatan-kegiatan penunjang akademis, jumlah kuantitas anggota yang terdaftar dan data prosentase kelulusan secara keseluruhan di setiap organisasi, maka Al-Makki dinobatkan sebagai Almamater terbaik pada PPMI Akademic Award 2008.

Melihat hasil diatas, ketua IKPMA 2008-2009 Saudara M. Hanif Fikri ketika diwawancarai, mengungkapkan rasa haru dan senangnya atas prestasi yang telah diraih oleh IKPMA. “Meskipun IKPMA belum bisa menempati urutan pertama, Saya pribadi dan anggota IKPMA umumnya merasa bahagia dan bangga atas prestasi IKPMA tersebut” tutur pria yang punya hobi menulis cerpen dan puisi ini. “Prestasi ini harus dipertahankan bahkan ditingkatkan” lanjutnya. Ketika ditanya tentang kiat dan rahasia dibalik prestasi IKPMA, beliau menuturkan bahwa “keberhasilan tersebut tidak terlepas dari peranan pengurus IKPMA dari tahun ke tahun dengan segala program kerja yang telah dirumuskan bersama dan peran aktif anggota IKPMA dalam mensukseskan program tersebut”.

Tidak ketinggalan, penulis juga mewawancarai ketua MPA IKPMA 2007-2008, Kanda Iman Fadllurrahman, Lc. Beliau mengatakan "Apapun hasil dan predikat yang IKPMA raih pada tahun ini, harus disyukuri sambil terus di evaluasi juga tentunya, khususnya bagi rekan-rekan Pengurus IKPMA 2007-2008 dibawah nahkoda Bang Nurkholis A. Nawawi atas dedikasi dan loyalitasnya kepada IKPMA tercinta, juga anggota IKPMA (bagi anggota tetap maupun simpatisan) atas peran aktif dan kerjasamanya."

Tujuan didirikannya IKPMA adalah menciptakan insan akademis yang bertaqwa, cendekia & kreatif dan mempunyai visi dan misi yang bertumpu pada kesuksesan studi anggota, maka pengurus IKPMA setiap tahunnya berusaha sepenuhnya untuk meramu semua program agar berorientasi kepada pendidikan dan peningkatan studi. Diantaranya, program kerja departemen keilmuan IKPMA yang merupakan ujung tombak dan memiliki fungsi strategis bagi almamater ini banyak melakukan beberapa terobosan, seperti mengadakan kajian-kajian dan diskusi-diskusi serta mengintensifikasi frekuensinya dalam bentuk kajian kelompok perbandingan empat madzhab fiqih (madzahab Hanafiyah, Malikiyah, Syafi’iyah dan Hanabilah) dalam berbagai permasalahan. Dari kajian ini, lahir pula MAJMA (Majlis Mudzakarah IKPMA) sebagai kajian intensif yang dilaksanakan empat kali dalam sebulan. Dalam melejitkan bakat dalam bidang tulis menulis, IKPMA menyediakan bulletin kreasi sebagai wadah untuk menuangkan kreatifitas anggotanya dalam bidang tersebut. Belum lagi dalam bidang olahraga, IKPMA menyediakan kegiatan OLGAMA (Olah Raga Bersama) yang di dalamnya terdapat latihan—latihan seperti voli, catur, bola dan senam.

Tentunya banyak hal yang menjadi PR bagi Dewan Pengurus IKPMA tahun ini dan selanjutnya, guna mempertahankan dan meningkatkan prestasi IKPMA tercinta. Mengenai hal ini, Kanda Iman Fadllurrahman menambahkan "Hasil dan rekomendasi-rekomendasi Sidang Permusyawaratan Anggota 2008 yang lalu, baik ditujukan untuk DP maupun MPA, agar seyogyanya diperhatikan secara serius, agar nantinya kinerja DP dan MPA mampu berjalan balance dan tidak terjadi overlapping. Dan satu lagi, bahwa DP IKPMA tahun ini agar lebih concern dalam bidang pembinaan anggota dan program-program yang menunjang akademis."

Meraih prestasi lebih mudah daripada mempertahankannya, begitu kata khalayak ramai. Oleh sebab itu, IKPMA nampaknya harus terus memacu diri untuk bisa tetap mempertahankan bahkan meningkatkan prestasinya. Semangat IKPMA!!!.

Catatan: Data penulis dapatkan dari PPMI pasca klarifikasi.

Pelangi Itu...

Pagi pertama awal musim dingin di Kairo 08 Oktober 2005.

Angin dan debu adalah gambar hidup di luar jendela yang saya intip pagi itu.  Saya lupa dengan apa yang saya rasakan saat itu, yang pasti saya asing di Negeri ini. Jendela kaca buram oleh embun musim dingin. Saya tulis dengan jari saya disana, "semoga sukses" dengan bahasa inggris. Inilah keputusan yang akhirnya saya pilih. Sebuah pilihan yang cukup lama  saya pertimbangkan sejak hari kelulusan dari Attaqwa saat ayah mendengar pengumuman nilai dan melihat serta memperhatikan isi raport nilai saya. Begitulah kebiasaan ayah saat hari kenaikan kelas, hingga hari kelulusan saya dari pesantren itu. Awalnya saya merasa ini adalah sebuah permohonan yang ayah inginkan dari saya. Permohonan yang begitu berat untuk  saya penuhi. Mungkin begitu juga bagi ayah sendiri terutama ibu. Karena saya tahu saat kalimat itu terucap, ada duka yang tersimpan di balik wajah hangat ayah. Hingga akhirnya saya menyadari inilah jalan yang harus saya ambil untuk masa depan saya. Karena saya begitu faham, sejak dahulu Ayahlah yang lebih tau siapa diri saya, saya tahu ayah tidak pernah menuntut dan mengatur saya sesuai dengan keinginannya semata. Ayah, nanda akan selalu menghormati keputusan dan keinginan ayah. Tak apa jika ayah bebankan harapan-harapan ayah dipundak nanda, nanda akan berusaha mencapainya, itulah jawaban yang keluar dari mulut saya saat itu. Karena bagi saya semua yang ayah atur adalah yang terbaik untuk saya. Hingga akhirnya kalimat yang menyakitkan itu hadir juga “Meninggalkan”. Tentunya kalimat itu sudah tidak asing lagi  bagi saya. Saat harus pergi meninggalkan rumah untuk melanjutkan sekolah kepondok pesantren dan kini harus pergi ke luar negri. Tepat tanggal 06 Oktober 2008, ayah, ummi dan keluarga melepas kepergian saya ke negri yang asing ini, Mesir.

Saat tiba, saya tidak merasa sangat sendiri, karena tiba-tiba  saya merasa dekat dengan setiap orang baru yang saya temui. Kecuali penduduk asli.
saya bertemu dengan teman-teman saya, Tuhan memperkenalkan saya dengan mereka satu persatu. Si Anu dari kota ini, dan seterusnya. Ada yang menjengkelkan, menyenangkan, mengagumkam, mengerikan dan ….  Layaknya pelangi di musim kemarau, mereka pelangi itu. Sampai akhirnya  saya mendapatkan seorang sahabat baik yang hingga saat ini menjadi sahabat dekat saya, Mihmidati & Nita.   

Saya sangat menghargai setiap detik, hari yang saya lewati. Sebegitu sangat berharganya, sehingga saya tidak mau kehilangan setiap ingatan dari hari yang saya lewati. Saya catat diam-diam. Kekaguman saya pada Negeri ini, kejengkelan saya pada sistem administrasi di Kampus, rasa hormat saya pada para penulis Mesir yang produktif juga pekerja keras yang sering saya dapati di Bus, di pinggir jalan, metro, kios-kios, terutama di pasar. Tak ada satupun yang saya lewatkan dengan tanpa mencatat. Menyimpannya sebagai pelajaran. Juga tentang teman-teman dan sahabat saya yang memberi banyak hal yang sangat berarti.

Terima kasih banyak ayah, ini semua berkat ridho dan doamu. Juga untukmu ummi, yang telah mengizinkan & merelakan nanda untuk mencari ilmu di sini, walau dengan cucuran air matamu. Aku sungguh merindukan kalian.

Senin, November 24, 2008

Test Kepintaran

D ibawah ini Ada empat ( 4 ) pertanyaan Dan satu pertanyaan bonus. Jawablah semua tanpa banyak pikir. Cuma boleh berpikir sedetik, jawab segera. OK?

Ayo cari tahu, seberapa pintar anda...
.

Siap? GO!!! (gulung layar)
< /B>


Pertanyaan pertama:


A
nda ikut berlomba. Anda menyalip orang di posisi nomor dua. Sekarang posisi anda nomor berapa?





~~~~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~


Jangan kebawah sebelum menjawab





Jawaban:
Jika anda menjawab Nomor Satu, anda SALAH BESAR! Jika anda menyalip orang nomor dua, sekarang andalah yang Ada di posisi nomor dua!

Jangan ngaco lagi, ya?.
Sekarang jawab pertanyaan kedua,
Tapi
jangan berpikir lebih banyak daripada ketika menjawab pertanyaan pertama tadi, OK ?


Pertanyaan Kedua:

J
ika anda menyalip orang di posisi terakhir, sekarang anda di posisi...?
(gulung layar)








jangan kebawah sebelum menjawab





~~~~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~




Jawaban:
Jika anda menjawab anda orang kedua dari terakhir, anda SALAH LAGI.... Coba, bagaimana caranya menyalip orang TERAKHIR?


Anda sebetulnya tidak terlalu pintar, '
kan?





Pertanyaan ketiga:

H
itung-hitungan yang pelik! Catatan: kerjakan di pikiran anda saja .
JANGAN gunakan kertas atau pensil atau kalkulator. Cobalah..




Ambil
1000 Dan tambahkan 40 padanya. Sekarang tambahkan 1000 lagi. Sekarang tambahkan 30 . !
Tambahkan 1000 lagi <> . Sekarang tambahkan 20. Sekarang tambahkan 1000

Sekarang tambahkan
10 . Berapa totalnya?



Gulung layar.....









~~~~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~



Apakah hasilnya
5000 ?

Jawaban yang benar adalah 4100.




Kalau tidak percaya, cek dengan kalkulator!
Hari apes, ' kan ?
Mungkin di pertanyaan terakhir anda bisa benar...
....Mungkin.




Pertanyaan keempat:


Ayah Mary punya lima anak: 1. Nana, 2. Nene, 3. Nini,
4. Nono. Siapa nama anak kelima?









~~~~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~


Apa anda menjawab
Nunu?
BUKAN!
Tentu saja bukan.
Anak kelima namanya
Mary. Baca lagi pertanyaannya!




Okay, sekarang ronde bonus:


SEORANG
bisu pergi ke toko Dan ingin membeli sikat gigi. Dengan menirukan orang menggosok gigi, IA berhasil menyampaikan keinginannya pada penjaga toko Dan IA berhasil membeli sikat gigi...
Berikutnya, seorang buta masuk ke toko itu Dan ingin membeli kacamata hitam, bagaimana DIA menunjukkan keinginannya?






~~~~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~~~ ~~~~~~~












Langsung aja ngomong, dia
kan gak bisu...







KIRIM TES INI UNTUK MEMBUAT FRUSTASI ORANG-ORANG PINTAR YANG ANDA KENAL!

Kamis, November 13, 2008

Sebuah Pesan


Surat Lusuh
Sang pengagum kedamaian*

Kepada Yang Terhormat,
Para pengagum kedamaian
Di-
Kediaman
Assalamualikum Wr. Wbr.

Pesan untukku, kamu, dia dan mereka, karna kita saudara...

"Cegah tangis sebelum ia meredam, lantas raihlah tawamu sehingga kau tersenyum, sebab senyum tidak bisa dibeli, tapi harus diperjuangkan. Mari kita buat Indonesia tersenyum kawan! lihat, kini dunia sudah semakin renta, redakan jerit tangisnya. perhatikanlah tubuhnya semakin melemah akibat ulah kita sendiri. kelak, jika ia runtuh, dunia ini akan berakhir. Kita harus cepat menyadari kawan! betapa musibah banyak menimpa negeri kita, betapa telah melampaunya dirimu, aku, dia dan mereka. andai saja kita cepat tersadar dan melupakan fatamorgana busuk dunia yang dipertuhankan"

Wassalamualaikum wr. wb


Jakarta, 10 November 2008

Hormat Saya
Sang Pengagum kedamaian




Minggu, November 09, 2008

Catatan Simple buat Si Simple

Wah, udah seminggu ney bolos kuliah. jadi ngerasa mengkhianati my Parents, ayah & Ummi tercinta EMMMMUACCCHHH…. (dalem banget non :(, hiks...hiks...) tapi mom, dad..., I have a reason. The reason is..... Tajdid Minhah :D.


Satu minggu yang lalu, "Kemana aja loe V, Wari gini loe belom tajdid minhah" si Nopenk mulai ngeledek sambil nyikut2 tangan Izrut dan maenin mata, "seharusnya nie ya V, loe yang bantuin kita jadi guide, kita kan baru balik dari Indo, eh malah elo yang ngerepotin kita". Gw tau mereka pasti dah nyari cara buat ngelekin gw. Gw Cuma bisa nyengir kuda :D "Cully deh non, lagian sey loe berdua kelamaan di indo, gw nungguin loe pada, gw kan temen yang paling setia nungguin loe berdua. Liat tuh temen2 yang lain, dah pada ninggalin elo" wekekekek (geli juga, pengen ketawa waktu ngucapin kata2 itu, itu kan cuma alesan gw aja, gw males, lagian selama ini kan temen tajdid minhah gw cuma mereka berdua". "itu mah alasan V aja, bilang aja V males. lagian selama ini cuma kita kan temen tajdid minhah V" timpal Izrut dengan nada ngeledek juga. "waahhh”, mata gw terbelalak, “tau juga si Izrut isi hati gw, engga percuma loe jadi best friend gw”. "tapi kan gw.....", "Udah, jangan nyari alesan lagi, yang penting besok jangan lupa jam 9 teng! harus udah ada di depan Murokib" "Duh.... bisa molor dikit ga ya? jam 9.30 kek...." rengek hati gw, hiks...hiks... :( gw kan lagi dispen sholat, mana ada jadwal nge-date lagi malem ini sama blog gw tercinta. Tapi gw ga berani komentar, cuma bisa pasrah… gw yakin mereka ga bakal ngasih dispensasi atas alasan gw di atas. Ya iya….lah JeLL, masa ya iya donk! Batas akhir tajdid minhah kan udah tinggal 2 hari lagi, twing…twing… twing… nyesel gw, kemana aja loe V kemaren2:((???.
Sepertinya gw harus cari cara biar bisa bangun pagi2 besok, tanpa mesti ninggalin jadwal nge-date gw ma si ruang makna. Ting…ting…ting… ada bola lampu di atas kepala gw, gw punya ide, gw harus ngumpulin semua jam beker yang ada di kamar gw dan harus diletakkin di deket kuping gw. Ampun deh nie kompi dictionarynya otomatis abiz. Gw dari tadi harus ngecek lagi kata “bisa” Cuappe dweh… Lanjut, alhamdulillah gw punya jam beker yang bunyinya kedengeran ke seantero ruangan, itu kata teh Erna, anehnya gw ga pernah denger tuh suara, ckckckckckkc. Tapi kali ini gw yakin gw bakal bangun pas tuh beker bunyi. Semua butuh keyakinan jeLL. Karna hidup itu seperti apa yang kita fikirkan. tuh ada di banner blog gw. Gw percaya aja ma tuh kalimat, gimana engga, setiap gw mikirin dan mengkhayal sesuatu, baik yang lucu, nyebelin, nyenengin, pasti bakal kejadian. Beruntung gw pas mikirin hal2 yang nyenengin. Lah, pas yang malu2in, ancriiiiiitttt.
Abis nge-date ma blog tercinta gw, kira2 jam 3 pagi, akhirnya hal yang gw takutin terjadi juga, tanpa sadar gw mikirin dan mengkhayal hal2 lucu tapi nyebelin. Terang aja nyebelin, yang gw pikirin tuh, terlambatnya gw. Gw ngebayangin gimana tampang si nopenk dan izrut. Bisa bayangin ga sih loe tampang mereka. Wakakakakakak…. Mata melotot, muka merah padam, ada dua tanduk merah di atas kepala mereka, dua-duanya sama-sama megang 2 jilid kitab Fathul Baary, terus…. terus… terus… Gilaa gw dikejar2 dan mau dipukul pake tuh buku. Wakakakakakk…. “ kenapa V tawa geli banget” “Eh, teteh udah bangun?” “Iya nih teteh harus ke wisma pagi2, jadwal syutingnya pagi” “wah kebetulan, klo mau berangkat bangunin V ya teh” “ Insya Allah” jawab teteh. Udah ah gw mau tidur dulu…..
Kreekeeekkk….. suara pintu tuh. “K ‘IrV ada telpon” “Ya Ampyun…. Tidaksz…. dah jam 9” ………… oh Mom…….. V terlambat bangun………



Sekarang nie ya......
- Positif thinking.
- Jangan sering begadang, ga baik buat kesehatan. atur jadwal nge-date ma si blog, usahakan siang or malem jam 7-an kek.

Selamat mencoba......









Jumat, November 07, 2008

For My Best Friends

For friends like you , Who knows me inside out

But likes me all the same.

Thanks for being here to me, We maybe different

But, you're the best friend i ever had

You're the one i won't forget.



Rabu, Oktober 29, 2008

Catatan mini seorang fakir

Sekedar catatan:
Catatan mini seorang fakir

Awal musim dingin. Arba wa Nush, 28 Oktober 2008
Hari ini saya bangun lebih awal dari biasanya, tepat jam 3.00 pagi. saya tidak mau membiarkan kesempatan ini terlewatkan begitu saja, saya langsung berwhudu, bersimpuh sujud mengharapkan ampunan dan karunia-Nya. Tak lupa saya raih Al-quran mungil pemberian adik saya dan membacanya sambil sedikit mencermati isi kandungannya semampuk saya. Hati saya terenyuh, betapa selama ini saya sangat jauh dari-Nya. Saya lupa untuk berterima kasih kepada-Nya. Padahal di dalam setiap hari-hari yang saya lewati ada saat di mana saya merasa sangat kaya raya atas apa yang  saya miliki, tawa, ketulusan, cinta, kasih sayang, kejujuran, itulah semua kekayaan saya.

Tuhan menghujani saya dengan Rahmat teragung-Nya. Maafkan hamba Tuhan, hamba sangat miskin, fakir kemampuan. Kemampuan untuk berterima kasih, kemampuan membalas seluruh kebaikan-Mu kepada hamba, atau sekedar memberi beberapa kalimat indah untuk-Mu, sungguh hamba sangat fakir.

Sangat beruntung, Tuhan maha kaya, tidak butuh apapun dari hambanya, apalagi hamba semacam saya. Dan untuk inipun saya masih terlambat bersukur “Segala puji hanya untuk-Mu, Tuhanku. Maafkan atas kefakiran hamba”.

Tak terasa sepotong cahaya menyelinap dari balik jendela kamar saya saat tirai kabut membuka panggung bumi.  Saya langsung membuka jendela kamar, udara dingin langsung menerpa wajah saya, menggigil. Saya nikmati wangi embun yang membasahi dedaunan di tambah kicau burung yang gembira menyambut pagi. Meskipun demikian saya memberanikan diri keluar rumah, ada sesuatu yang harus saya beli.

Dingin. Kehidupan di mulai lagi, bus-bus telah memenuhi terminal yang terletak di depan apartemen tempat tinggal saya. Saya tidak tahu apa yang sudah Allah rencanakan untuk hidup saya hari ini. Setelah kemarin, lusa, seminggu yang lalu, sebulan yang lalu dan bertahun-tahun yang lalu, kesedihan, kesenangan, kekecewaan, rindu, sepi, bahagia dan segala macam rasa telah mewarnai hari-hari saya. Namun demikian, ada satu rasa yang akrab dengan hari-hari saya kini “Rindu”. Dia sseakan tidak mau melewati hari-hari saya. Saya mulai akrab dengannya sejak tiga tahun yang lalu, saat saya memilih untuk melanjutkan kuliah di Kairo, Mesir. Keputusan inilah yang membuat saya kini jauh dari orang-orang yang sangat mencintai saya dan sangat  saya cintai. Sejak saat itu saya merasa kesepian. Meninggalkan adalah hal yang menyakitkan. Tuhan, ku harap hariku ini lebih baik dari hari sebelumnya.

Sambl memperhatikan setiap suara dan gerak kehidupan, disana  saya melihat ada berjuta rasa. Di sana saya melihat nenek tua sedang duduk di atas batu besar yang tergeletak tepat di belakang kios penjual makanan di tengah-tengah terminal. Dia terlihat lelah, ada kerut duka yang menyelimuti wajahnya. Sepertinya dia sedang menunggu bis. Ada sekantung ‘Isy besar di sisi kanannya. Baju hitam yang ia kenakan terlihat begitu lusuh, menandakan hidupnya begitu berat. Ditambah lagi ada bocah cilik disisi kirinya yang sedang merengek sambil menarik-narik baju nenek tua itu, sepertinya dia menginginkan sesuatu, entahlah, apakah ia kedinginan??? dia terlihat hanya mengenakan sehelai baju lusuh dan kotor, wajahnya pucat. Tapi nenek tua itu diam saja tanpa menggubrisnya. Ada bapak tua berjas rapi menghampiri nenek tua itu, diberikannya syal dan jaket miliknya untuk bocah cilik tadi, “Alhamdulillah” batink saya. Betapa saya harus banyak bersyukur.

Setelah itu saya mengalihkan pandangan menerobos jalan raya, di sana terlihat ada anak laki-laki berusia kira-kira tujuh tahun sedang berkeliling apartemen dengan sepuluh bahkan dua puluh ‘Isy di atas kepalanya, sambil berteriak menjajakan ‘Isy-nya. Tuhan, betapa berat hidup ini untuknya. Tapi tidak sedikitpun raut sedih di wajahnya. Senyuman di wajahnya menandakan dia sangat bahagia, entahlah, apakah ia menyembunyikannya???. Saya kembali harus bersyukur.

Tidak terasa sudah hampir jam 7.30 saya harus bersiap-siap untuk kuliah. Setelah siap, saya berangkat menuju terminal, sbelum sampai di sana saya melihat penjaga apartemen tempat saya tinggal, dia terlihat lelah, saya rasa dia belum tidur sejak semalam, matanya terlihat merah, saya menyapanya dan melanjutkan langkah. Sambil menunggu bus, saya mampir sebentar kekios makanan untuk membeli pulsa, di situ saya melihat ada seorang wanita berbadan gemuk sedang memilih makanan, dia tidak berjilbab, ada kalung emas besar di lehernya dan gelang besar di pergelangan tangannya, seakan membuat langkahnya bertambah berat. Polesan make-upnya membuat mata saya silau, apa ini hidup bahagia???.

Senin, Oktober 27, 2008

Sihir dan Perdukunan dalam Perspektif Ulama Syafi'iyah

Sihir dan Perdukunan dalam Perspektif Ulama Syafi'iyah
Oleh:Irfi Syarfiyah

Prolog
Segala puji hanya milik Allah Sang Maha segalanya, yang telah menciptakan jin dan manusia untuk beribadah kepadanya. Sholawat dan salam bagi baginda besar Nabi Muhammad Saw. Kepada keluarga, sahabat dan setiap orang yang mengikuti petunjuknya. Amma ba'd.
Bukan hal yang aneh lagi, negara kita Indonesia kini menjadi Negara yang subur untuk istilah-istilah seperti perdukunan, guna-guna, sihir, santet, teluh dan semacamnya. Padahal mayoritas kita beragama Islam. Hal ini terjadi diakibatkan oleh kondisi sosio-historis yang masih terinduksi pesona animisme masa lampau. Sehingga membuat sebagian besar masyarakat kita terbelenggu dan kian mengakrabi istilah-istilah di atas. Prakteknya kini menyebar di segala penjuru. Mereka mempercayakan segalanya kepada dukun semisal ingin mencapai segala kesuksesan, usaha lancar, jabatan bertahan dan naik, mempunyai wibawa dan ditakuti bawahan bahkan ingin jual tanah saja harus pergi ke dukun. Ditambah dengan mitos-mitos yang berkembang di Negara kita nun jauh disana dan diperparah lagi oleh tayangan mistik dan klenik yang berkembang pesat didunia pertelevisian kita dan ironinya tanyangan tersebut mendapat sambutan yang luar biasa dari masyarakat. Permasalahan menjadi kian sulit ketika sebagian kita diuji dengan penyakit aneh yang tak kunjung sembuh dan luput dari diagnosa medis, mereka malah justru menjadi korban praktek tersebut.
Dunia sihir dan perdukunan erat kaitannya dengan dunia jin dan setan, bahkan jin dan setan merupakan faktor utama dalam dunia sihir. Maka sebelum beranjak kepermasalahan inti, yakni pembahasan hukum mempelajari sihir, perbedaan antara sihir, karamah dan mu'jizat serta hukum mendatangi peramal dan dukun, ada baiknya jika kita simak terlebih dahulu pandangan Islam tentang dunia jin.

Jin dan Setan dalam Islam
Allah Swt. berfirman: “Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu mendahului Allah dan Rasul-Nya dan bertaqwalah kepada Allah.Sesungguhnya Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.” (QS. Al-hujurât:1)
Dan Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka menyembah-Ku. (QS. Adz-Dzâriyât:56)
“Dia menciptakan jin dari nyala api.” (QS. Ar-Rahmân:15)
Dan (ingatlah) ketika Kami berfirman kepada para malaikat:”Sujudlah kamu kepada Adam”, maka sujudlah mereka kecuali iblis. Dia adalah dari golongan jin, maka ia mendurhakai perintah Tuhannya. Patutkah kamu mengambil dia dan turunan-turunannya sebagai pemimpin selain daripada-Ku, sedang mereka adalah musuhmu Amat buruklah iblis itu sebagai pengganti (Allah) bagi orang-orang yang zalim. (QS. Al-Kahfi:50)
Dan demikianlah Kami jadikan bagi tiap-tiap nabi itu musuh, yaitu syaitan-syaitan (dari jenis) manusia dan (dari jenis) jin, sebahagian mereka membisikkan kepada sebahagian yang lain perkataan-perkataan yang indah-indah untuk menipu (manusia). Jikalau Tuhanmu menghendaki, niscaya mereka tidak mengerjakannya, maka tinggalkan mereka dan apa yang mereka ada-adakan. (QS. Al-An'âm:112)
Dan sesungguhnya di antara kami ada orang-orang yang saleh dan di antara kami ada (pula) yang tidak demikian halnya. Adalah kami menempuh jalan yang berbeda-beda. (QS. Al-Jin:11)
Hai anak Adam, janganlah sekali-kali kamu dapat ditipu oleh syaitan sebagaimana ia telah mengeluarkan kedua ibu bapakmu dari surga, ia menanggalkan dari keduanya pakaiannya untuk memperlihatkan kepada keduanya ‘auratnya. Sesungguhnya ia dan pengikut-pengikutnya melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan syaitan-syaitan itu pemimpin-pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman. (QS. Al-A'râf:27)
(Dia adalah Tuhan) Yang Mengetahui yang ghaib, maka Dia tidak memperlihatkan kepada seorangpun tentang yang ghaib itu. Kecuali kepada rasul yang diridhai-Nya, maka sesungguhnya Dia mengadakan penjaga-penjaga (malaikat) di muka dan di belakangnya. (QS. Al-Jin:27)
Dan bahwasannya ada beberapa orang laki-laki di antara manusia meminta perlindungan kepada beberapa laki-laki di antara jin, maka jin-jin itu menambah bagi mereka dosa dan kesalahan. (QS. Al-Jin:6)
Sesungguhnya syaitan itu tidak ada kekuasannya atas orang-orang yang beriman dan bertawakkal kepada Tuhannya. (QS. An-Nahl:99)
Orang-orang yang beriman dan tidak mencampuradukkan iman mereka dengan kezaliman (syirik), mereka itulah orang-orang yang mendapat keamanan dan mereka itu adalah orang-orang yang mendapat petunjuk. (QS. Al-An'âm:82)
Sesungguhnya syaitan itu adalah musuh yang nyata bagimu, maka anggaplah ia musuh(mu), karena sesungguhnya syaitan-syaitan itu hanya mengajak golongannya supaya mereka menjadi penghuni neraka yang menyala-nyala. (QS. fâthir:6)
Orang-orang yang beriman berperang di jalan Allah, dan orang-orang yang kafir berperang di jalan thaghut, sebab itu perangilah kawan-kawan syaitan itu, karena sesungguhnya tipu daya syaitan itu adalah lemah. (QS. An-Nisâ:76)
Tidaklah salah seorang dari kalian, kecuali telah didampingi oleh qarinnya dari golongan jin dan malaikat. Para sahabat bertanya, “Dan engkau juga ya Rasulullah/” Rasulullah menjawab, “Demikian juga dengan saya. Tetapi Allah telah membantu saya atasnya. Maka dia masuk Islam. Dan ia tidak memerintahkan saya kecuali dalam kebaikan” (HR. Muslim)
“Sesungguhnya syaitan itu mengalir dari tubuh manusia melalui jalan darah.” (HR. Bukhari dan Muslim)

Definisi Sihir dan Perdukunan
Menurut etimologi sihir berarti memalingkan sesuatu dari hakikat yang sebenarnya.
[1] Al-Azhari mengatakan sihir adalah al- Ukhdzah yakni jampi-jampi yang dapat menipu penglihatan seseorang, sihir juga merupakan suatu perbuatan yang dapat mendekatkan diri kepada setan sebab meminta pertolongan darinya. Ibnu Mandzur mengatakan bahwa penyihir seolah memperlihatkan kebathilan dalam wujud kebenaran dan menggambarkan sesuatu diluar hakikat yang sebenarnya.[2]
Sedangkan menurut terminologi Ibnul Khatib asy-Syarbini mengemukakan bahwa sihir merupakan suatu tindakan yang datang dari jiwa kotor untuk memperlihatkan sesuatu diluar batas kewajaran. Para penyihir melontarkan jampi-jampi secara lisan maupun tulisan atau melakukan suatu tindakan, yang kesemuanya itu bertujuan untuk merubah keadaan orang yang terkena sihir tanpa berinteraksi langsung dengannya, sehingga membuatnya sakit atau bahkan mati, bisa juga memisahkan pasangan suami istri dan hal lainnya. Dari definisi di atas dapat di simpulkan bahwa sihir merupakan kesepakatan antara penyihir dan syetan dengan syarat penyihir harus melakukan segala bentuk kemusyrikan dan hal-hal yang diharamkan agama dengan imbalan berupa pertolongan dan kesediaaan setan untuk mengabulkan segala yang inginkannya.
Kâhin (Dukun) berasal dari kalimat kahuna-yakhunu-kahnan yang berarti seseorang yang mengetahui keadaan masa yang akan datang dan hal-hal yang tersembunyi dan bersifat rahasia. Diantara mereka ada yang mengaku bahwa mereka mempunyai pengikut dari golongan jin yang memberitahukan kepadanya segala macam kejadian-kejadian yang akan terjadi. Sebagian mereka juga ada yang mengaku bahwa mereka mengetahui segala perkara dan permasalahan yang sedang menimpa seseorang serta sebab-sebabnya, dalam bahasa arab mereka dikenal dengan 'Arrâf yakni peramal
[3]

Hakikat Sihir
[4]
Para ulama berbeda pendapat mengenai hakikat sihir, Jumhur Ulama mengatakan bahwa sihir merupakan hakikat dan memberikan pengaruh. Mereka berdalih dengan firman Allah Swt:

1. سحرو اعين الناس واسترهبوهم وجاءو بسحر عظيم (الاعراف : 116)

Artinya: Mereka menyulap mata orang dan menjadikan orang banyak itu takut, serta mereka mendatangkan sihir yang besar (menakjubkan) (QS. Al-A'râf:116)
2. فيتعلمون منهما ما يفرقون به بين المرء و زوجه (البقرة : 102)

Artinya: Dan mereka mempelajari dari kedua malaikat itu apa yang dengan sihir itu mereka dapat menceraikan antara suami dan istri (QS.al-Baqarah:102)
Pada ayat pertama menunjukkan hakikat sihir dengan firman Allah Swt ((وجاءو بسحر عظيم)) dan ayat yang kedua menetapkan hakikat sihir sebagai cara keji untuk memisahkan hubungan suami istri dan menciptakan permusuhan diantara keduanya.
Sedangkan Mu'tazilah dan sebagian ahli sunnah berpendapat bahwa sihir merupakan tipuan saja, bukanlah suatu hakikat, mereka membagi sihir kepada beberapa bagian, diantaranya:
Pertama, at-Takhayyul (Imajinasi) dan al-Khidâ' (tipuan). Seperti yang dilakukan oleh tukang-tukang sulap. Misal, mereka menyembelih burung dihadapan kita kemudian tidak menunggu beberapa detik kita melihat burung itu hidup kembali dan terbang seperti biasanya . Padahal sebenarnya dia menyiapkan dua ekor burung, ketika ia menyembelih burung pertama ia menutupinya dengan memainkan daya lihat kita dan menerbangkan burung kedua yang masih hidup. Sebagian ulama mengatakan bahwa jenis sihir yang dilakukan oleh tukang sihir fir'aun adalah jenis sihir macam ini.
Kedua, praktek perdukunan dan ramalan dengan jalan berkolusi. Seperti yang banyak dilakukan oleh para dukun dan peramal.
Ketiga, sihir dengan cara namîmah (adu domba/fitnah), wisyâmah (kejahatan/permusuhan) dan ifsâd (kerusakan) dengan jalan sembunyi-sembunyi dan dan tidak dapat diraba oleh kasat mata. Cara inilah yang sering digunakan oleh sebagian besar orang. Missal seorang ingin menghancurkan hubungan suami istri, dia mendatangi sang istri dan memberitahukan kepadanya bahwa suaminya telah memamerkan dirinya kepada orang lain, sedangkan suaminya ingin menikah lagi dengan orang lain, maka saya akan menyihir suami anda agar dia tidak membenci anda dan tidak menyukai sipapun kecuali anda, tetapi anda mesti mengambil tiga helai rambutnya di dekat lehernya dengan gunting ketika ia tidur kemudian merendamnya sampai sihirnya benar-benar bereaksi. Sehingga sang istri tertipu dan mempercayai perkataan wanita tersebut. Kemudia wanita itu mendatangi sang suami dan mengatakan kepadanya bahwa istrinya menyukai orang lain dan aku kira dia akan membunuhmu dengan gunting saat kamu tidur, kemudian diapun mempercayainya. Dan ketika suatu malam istrinya hendak memotong rambutnya dan gunting berada tepat didekat leher suaminya, suaminya bangun dan mendapatinya melakukan hal yang dikatakan wanita itu kepadanya dan tidak diragukan lagi istrinya memang ingin membunuhnya, sehingga kemudian ia bangun dan membunuh istrinya. Kemudian tersebarlah berita ke telinga keluarga sang istri sehingga keluarga tersebut saling bermusuhan.
Keempat, il-Ihtiyâl (tipu daya/muslihat). Yaitu dengan cara memberi obat atau makanan yang telah dibubuhi racun dan sejenisnya kepada orang yang akan disihir yang dapat memberikan pengaruh ke otak seperti memberinya makan otak keledai. Menurut penelitian, memakan obat keledai mengakibatkan kebodohan sehingga ia melenceng kejalan yang sesat karena kebodohannya. Dan orang-orang mengatakan ia telah terkena sihir.
Dalil Mu'tazilah:

1. سحروا اعين الناس واسترهبوهم (الاعراف: 116)

Artinya: Mereka menyulap mata orang dan menjadikan orang banyak itu takut.

2. يخيل اليه من سحرهم انها تسعى (طه: 66)

Artinya: Terbayang kepada Musa seakan-akan ia merayap cepat lantaran sihir mereka (Thâhâ:66).
Ayat pertama menunjukkan bahwasanya sihir itu mengelabui data penglihatan. Sedangkan ayat kedua menyatakan bahwa sihir itu adalah imajinasi bukan hakikat.
Adapun pendapat yang rajih dari kedua pendapat di atas adalah pendapat Jumhur Ulama yang mengatakan bahwa sihir merupakan hakikat dan memberikan pengaruh dan dampak negatif bagi sasaran sihir, bukan hanya sekedar imajinasi dan tipuan belaka. Kebenaran pendapat mereka diperkuat oleh hujjah atau dalil mereka yang kuat yakni kebenaran adanya pengaruh bagi sasaran korban sihir. Contohnya dalam ta’tsîr yang ditimbulkan dari pemisahan hubungan suami dan istri lewat sihir. Jika tidak demikian, al-Quran tidak akan mengatakan ((ومن شر النفاثات في العقد)) . Yang demikian itu kebanyakan menggunakan bantuan setan.

Hukum Sihir dan Perdukunan
Imam Nawawi
[5] mengatakan bahwa hukum perbuatan sihir adalah haram dan termasuk dosa besar yang dilarang oleh Allah Swt. Rasulullah Saw. Mengkategorikan sihir sebagai salah satu dari tujuh macam perbuatan keji yang diharamkan.
Rasulullah Saw. bersabda
[6]:

عن ابى هريرة رضي الله عنه ان رسول الله صلى الله عليه و سلم قال (( اجتنبوا الموبقات الشرك بالله و السحر.....الخ))

Artinya: Dari Abi Hurairah ra. Bahwasanya Rasulullah Saw. bersabda: (Jauhkanlah perbuatan-perbuatan keji seperti menyekutukan Allah, sihir).
Adapun mengenai hukum mempelajari dan mengajarkan sihir, ulama syafi'iyyah mengkategorikannya sebagai dosa dan haram dilakukan karna sihir merupakan maksiat dan membahayakan orang lain. Akan tetapi Abu Hurairoh menyatakan dibolehkannya sihir jika tidak diamalkan, akan tetapi jika sampai memalingkan keyakinan orang yang mempelajari dan mengajarkannya, maka dianggap kufur. Imam Haramain mengatakan bahwa tidak diragukan lagi yang mempelajari sihir tidak lain hanyalah orang fasiq
[7]
Mengenai hukum perdukunan Imam Nawawi juga mengatakan bahwa perdukunan sama halnya dengan sihir, begitu pula mempelajari dan mendatangi para dukun
[8].
Adapaun hukum bagi penyihir itu sendiri Imam Syafi’i dalam kitab al-Um memberikan perincian, beliau mengatakan: “seorang penyihir jika sihirnya berisi hal-hal yang dapat menjadikannya kafir seperti meminta bantuan jin dan sebagainya, maka ia dihukumkan kafir, darahnya halal untuk dibunuh dan hartanya diambil sebagai fai’, namun jika ia bertaubat, maka ia akan diampuni. Dan jika ia menggunakan mantra yang tidak diketahui maknannya atau menggunakan bau-bauan seperti kemenyan meskipun itu tidak membahayakan orang lain, maka ia tidak dianggap kafir namun hal itu tetap dilarang dan sangat diharamkan. Dan jika ia mengulang perbuatan itu kembali, maka ia berhak mendapatkan ta’zîr (kecaman).

Pengobatan Sihir, Bagaimana Hukum Ruqyah?
Sebagaimana yang telah kita ketahui di atas mengenai hakikat sihir, jelaslah bahwa sihir, santet, guna-guna, teluh dan semacamnya merupakan istilah-istilah yang pada prakteknya tidak terlepas dari bantuan setan. Hal ini bisa terjadi jika seseorang mengadakan perjanjian dengan makhluk tersebut lalu meminta mereka untuk melakukan segala hal yang diinginkan orang tersebut seperti, memberi manfaat atau mudharat untuk orang yang dikehendakinya dengan jalan merasuki orang yang menjadi sasaran sihir. hal demikian serupa dengan firman Allah Swt. dalam surah al-Jin ayat 6:
"dan bahwasanya ada beberapa orang laki-laki diantara manusia meminta perlindungan kepada beberapa laki-laki diantara jin, maka jin-jin itu menambah bagi mereka dosa dan kesalahan".
Ada juga jin yang suka mengganggu dan masuk ke dalam tubuh manusia atas kemauannya sendiri dengan berbagai macam alasan seperti, balas dendam karena seseorang telah menyiram tempatnya dengan menggunakan air panas, bisa juga karena ia jatuh cinta atau mungkin hanya sekedar iseng. Oleh sebab itulah hendaknya kita perbanyak ibadah dan melaksanakan syariat Allah, sebab jin tidak bisa memasuki jiwa seseorang yang kuat iman dan islam dan sehingga kita mempunyai pertahanan spiritual yang kuat. Hendaknya pula kita mewaspadai kondisi kejiwaan kita jangan sampai kita berada dalam keadaan marah besar, takut dan stress yang berlebihan atau lalai, sebab setan akan mudah sekali masuk ke dalam tubuh kita, tindakan tersebut merupakan tindakan preventif.
Namun jika memang setan telah terlanjur masuk ke dalam tubuh seseorang, maka harus melakukan tahapan pengobatan, ada satu cara ampuh yang dibolehkan oleh Islam yaitu ruqyah.

Definisi Ruqyah
Ruqyah dalam bahasa arab merupakan bentuk mashdar dari kata kerja yang bermakna al-‘Udzah (perlindungan). Ada pendapat lainnya yang mengartikan ruqyah sebagai azimat atau mantra.
[9]
Sedangkan menurut terminologi ruqyah adalah memohon perlindungan kepada Allah melalui doa-doa dan bacaan ayat-ayat suci al-Quran guna mencegah penyakit dan memperoleh kesembuhan.

Ruqyah dalam Islam
Istilah ruqyah sudah dikenal sejak zaman jahiliyah dahulu, namun ruqyah pada masa itu memiliki penyimpangan yang tidak lepas dari unsur kesyirikan. Sehingga nabi menghukuminya sebagai salah satu perbuatan syirik, sebagaimana sabdanya:

ان الرقى و التمائم والتولة شرك (اخرجه الامام احمد)

Artinya: Sesungguhnya ruqyah, tamimah dan tiwalah itu termasuk dalam kesyirikan (H.R. Imam Ahmad).
Namun melihat hajat umatnya saat itu terhadap ruqyah seperti untuk menghindari binatang berbahaya seperti kalajengking dan lainnya, maka nabi pada awalnya memerintahkan para sahabat untuk mendemonstrasikan ruqyah mereka, sehingga beliau sabdanya:

اعرضوا على رقاكم لا بأس بالرقى ما لم يكن فيه شرك (اخرجه مسلم)

Artinya: Demontrasikanlah ruqyah kamu sekalian dihadapanku, mengapa melakukan ruqyah sepanjang tidak mengandung kesyirikan (H.R Muslim).
Dari sekelumit riwayat di atas, dapat kita cerna bahwa nabi sangat selektif dalam menyikapi terapi ruqyah sehingga tidak terkontaminasi dengan penyimpangan dan kesyirikan.
Allah Swt. berfirman:
وننزل من القران ما هو شفاء و رحمة للمؤمنين ولا يزيد الظالمين الا خسارا (الاسراء: 82)

Artinya : Dan kami turunkan dari al-Qur'an sesuatu yang menjadi penawar dan rahmat bagi orang-orang yang beriman dan al-Qur'an itu tidaklah menambha kepada orang-orang yang dzalim kecuali kerugian (al-Isrâ: 82)
Demikian hukum ruqyah, dari ayat dan hadits di atas jelas sudah mengenai hukumnya, imam Syafi’i dalam kitab al-Um menyatakan kebolehan ruqyah selama tidak menyimpang kearah syirik dan dengan syarat kalimat ruqyah harus diambil dari kitabullah.


Perbedaan Sihir, Karamah dan Mu'jizat
Al-Marazi mengungkapkan: “Perbedaan antara sihir, karamah dan mukjizat adalah bahwa sihir berlangsung melalui proses beberapa bantuan sejumlah bacaan dan perbuatan (upacara ritual) sehingga terwujud apa yang menjadi keinginan si penyihir. Sedangkan karamah tidak membutuhkan hal tersebut, tetapi biasanya karamah ini muncul berkat taufiq dari Allah. Allah Swt. memberikan kepada hamba-hamba-Nya yang benar-benar beriman serta bertaqwa kepada-Nya, yang disebut dengan wali Allah Ta’ala. Allah Ta’ala berfirman ketika menyebutkan tentang sifat-sifat wali-wali-Nya : “Ketahuilah sesungguhnya wali-wali Allah itu tidak ada kekhawatiran pada mereka dan tidak pula mereka bersedih hati, yaitu orang-orang yang beriman dan mereka senantiasa bertaqwa”. (QS.
Yunus:62-62).Dalam ayat ini Allah Ta’ala mengabarkan tentang keadaan wali-wali-Nya dan sifat-sifat mereka, yaitu: “Orang-orang yang beriman kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, para Rasul-Nya dan hari akhir serta beriman dengan takdir yang baik maupun yang buruk.” Kemudian mereka merealisasikan keimanan mereka dengan melakukan ketakwaan dengan cara melakukan segala perintah Allah Ta’ala dan meninggalkan segala larangan-Nya.
Beberapa contoh Karamah:
1. Apa yang terjadi pada “Ashhabul Kahfi” (penghuni gua). Suatu kisah agung yang terdapat dalam surat Al Kahfi. Allah berfirman :
ِ إِنَّهُمْ فِتْيَةٌ ءَامَنُوا بِرَبِّهِمْ وَزِدْنَاهُمْ هُدًى ( الكهف :13 )

Artinya: “Sesungguhnya mereka itu adalah pemuda-pemuda yang beriman kepada Rabb mereka dan kami tambahkan pada mereka petunjuk.” (QS. Al Kahfi: 13).
3. Diantara Karomah para wali yang disebutkan dalam Al Qur’an adalah apa yang terjadi pada Dzul Qarnain yaitu seorang raja yang shalih yang Allah nyatakan dalam al-Quran: “Sesungguhnya kami telah memberi kekuasaan kepadanya di muka bumi dan kami telah memberikan kepadanya jalan untuk mencapai segala sesuatu”. (Q.S. Al Kahfi :84)
Adapun mukjizat, ia mempunyai kelebihan atas karamah, karena diperoleh melalui perjuangan (tantangan).” Al-Hafizh Ibnu Hajar mengemukakan: “Imam al-Haramain menukil ijma’ yang menyatakan bahwa sihir itu tidak muncul kecuali dari orang fasik, sedangkan karamah tidak akan muncul pada orang fasik.” Selain itu Ibnu Hajar juga mengungkapkan: “Perlu juga diperhatikan keaadaan orang yang mengalami kejadian luar biasa seperti itu, jika dia berpegang teguh pada syari’at dan menjauhi dosa-dosa besar, maka berbagai kejadian luar biasa yang tampak pada dirinya merupakan karamah, dan jika dia tidak berpegang teguh pada syari’at serta melakukan perbuatan dosa besar, maka hal tersebut merupakan sihir, karena sihir itu muncul dari salah satu jenisnya, misalnya memberi bantuan kepada setan”.
[10]


Epilog
Demikian pembahasan ringkas mengenai sihir, perdukunan dan yang berkaitan dengan dua istilah tersebut dalam perspektif Ulama Syafi’iyyah. Dan penulis dapat menyimpulkan berdasarkan ayat al-Quran sebagai berikut:
“Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu mendahului Allah dan Rasul-Nya dan bertaqwalah kepada Allah.Sesungguhnya Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.” (QS. Al-hujurât:1)
“Dan Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka menyembah-Ku”. (QS. Adz-Dzâriyât:56).
Adapun mengenai perbedaan pendapat mengenai beberapa hal seperti hakikat sihir, macam dan hal lainnya, merupakan hal yang sejatinya terjadi. Namun mengenai hukum sihir dan perdukunan itu sendiri para ulama bersepakat dalam pengharamannya.

Wallahu a’lam bi al-Shawâb. Allahumma iftah lanâ futûhal ‘arifîn…. Rabbanâ lâ tuâkhidznâ in nasînâ aw akhtha’nâ…


[1] Syamsuddin Muhammad Ibnul Khatib asy-Syarbini, Mughni al-Muhtâj ilâ ma'rifah al-Alfâzh al-Minhâj, Dar al- Fikr, Bairut, juz 4, hal. 146.
[2] Imam al-'Allâmah Ibnu Manzhur, Lisânul Arab, Dar al-Hadits, juz IV, hal. 509.
[3] Imam al-'Allâmah Ibnu Manzhur, Lisânul Arab, Dar al-Hadits, juz VII, hal. 756.
[4] As-Syeikh Muhammad Ali ash-Shobûni, Rawâi' al-Bayan Tafsîr Âyâtul Ahkâm minal Qurân, Dar ash-Shâbûnî, cet. I 1999, juz I, hal. 54-57.
[5] Abdurrahman Bin Muhammad 'Audh al-Jazîrî, Kitab al-Fiqh 'Ala Madzâhib al-Arba'ah, Muassaah al-Mukhtâr, Kairo, Cet. 2006, juz 5, hal 342.
[6] Imam al-Hafidz Ahmad Bin Ali Ibn Hajar al-'Atsqalânî, Fathul Bârî bi Syarhi Shohih al-Bukhâri, Dar al-Hadits, Kairo, cet. 2004, juz 10, hal. 262.
[7] Syamsuddin Muhammad Ibnul Khatib asy-Syarbini, Mughni al-Muhtâj ilâ ma'rifah al-Alfâzh al-Minhâj, Dar al- Fikr, Bairut, juz 4, hal. 146.
[8] Imam Abi Zakaria Yahya bin Syaraf an-Nawawi ad-Damsyqi, Raudah ath-Thalibîn, Dar al-Kutub al-'Ilmiyah, Bairut, Libanon, cet. 2000, juz 7, hal. 197.
[9] Imam al-'Allâmah Ibnu Manzhur, Lisânul Arab, Dar al-Hadits, juz IV, hal. 223.
[10] Imam al-Hafidz Ahmad Bin Ali Ibn Hajar al-'Atsqalânî, Fathul Bârî bi Syarhi Shohih al-Bukhâri, Dar al-Hadits, Kairo, cet. 2004, juz 10, hal. 262.

Gerimis

Gerimis
Kini telah mereda
Basah yang tersisa
Tapi tidak hanya itu, Sayang!
Masih ada sisa rasa, Dingin
Kadang aku Seperti sepotong kue cokelat di lemari es
Kebekuan ini seakan abadi
Tapi biarkan tumbuh satu keyakinan"Doa Ibu kan hangatkanmu"

B egitu Bisikmu sore itu
Belum selasai kita bercakap
Gerimis kembali membasahi atap rumah
Kau basahi tangga kayu rumah kita dengan butiran kasihMu
Selanjutnya ke ruang tamu Merembes masuk keseluruh lantai dan dinding
Dengan secangkir teh hangat di tangan

kita kembali hanyut dalam obrolan hangat tentang Ibu
Ibuku, CintaMu